
gemarang.desa.id, Sabtu (18/06) telah diselenggarakan pertemuan Rutin 4 bulanan PPDI (Persatuan Perangkat Desa Indonesia) yang berlokasi di Aula Kantor Desa Pelang Kidul. Berkesempatan hadir pada acara tersebut Camat Kedunggalar, Nuryadi Moh. Arifin, S.Pd, M.Pd, Ketua PPDI Kabupaten, Suwardi, Ketua PPDI Kecamatan, Suyatno, Kapolsek, Danramil serta Kades dan perangkat Desa sewilayah Kecamatan Kedunggalar.
Acara tersebut di mulai pukul 09.00 wib, diawali dengan sambutan Ketua PPDI Kecamatan Kedunggalar, Suyatno yang pada saat itu menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah kegiatan yang pertama di selenggarakan setelah masa Pandemi usai.
“ Penyelenggaraan kegiatan ini adalah sebagai ajang silaturrahmi seluruh Perangkat di wilayah Kecamatan Kedunggalar “ ucap suyatno
Kemudian dilanjutkan oleh sambutan Kepala Desa Pelang Kidul, Sudarno sebagai Tuan Rumah acara tersebut. Selain itu, Nuryadi Moh. Arifin, S.Pd, M.Pd, Camat Kedunggalar dalam kesempatan tersebut juga menyambut baik kegiatan tersebut.
“ Ini adalah momen pertama kali bertemu semua perangkat sewilayah Kecamatan Kedunggalar, kegiatan ini baik sekali apalagi diagendakan secara rutin “ tandas Camat
Ketua PPDI Kabupaten, Suwardi menyampaikan beberapa hal bahwa Perangkat yang saat ini sudah mendapatkan Siltap, kinerja harus lebih ditingkatkan.
Dilanjutkan dengan penyerahan Tali Asih kepada 2 orang Perangkat Desa yang telah purna, Suyatno dari Desa Pelang Kidul, Suwardi dari Desa Katikan. Kegiatan tersebut berlangsung lancar dan diharapakan dapat diagendakan secara rutin kedepannya.


